Apa Kegunaan Wallet dan Apa Alamat Wallet Tersebut?

Telah lama menunggu postingan saya selanjutnya, berikut yang saya ingin ulas adalah tentang apa itu wallet, dan apa kegunaan wallet tersebut ?? Ok langsung saja saya bahas tentang wallet

Wallet atau dompet adalah suatu wadah atau dompet untuk menyimpan penghasilan coin crypto anda (bitcoin, dogecoin, litecoin dll).

Alamat wallet adalah alamat untuk menerima atau mengirim coin crypto anda (bitcoin, dogecoin, litecoin dll). Setiap alamat wallet / dompet di setiap akun berbeda-beda. 

Alamat wallet seperti alamat rumah kita, jadi setiap dunia berbeda beda alamatnya. Apabila kita salah memasukan alamat wallet tersebut, maka coin crypto kita tidak sampai ke wallet kita.


Berikut contoh alamat wallet saya

1Fb6FSmbgELHDgEidFc5ApAW6zVKrKSn3J    : bitcoin
DKN2oqUJidyndriA2md8QHEgu34MpYADUp     : dogecoin

Panjang bukan, jadi sebaiknya anda copy dan save alamat wallet anda dan simpan di notepad, agar lebih mudah bila diperlukan saat transaksi.

Banyak situs yang menawarkan jasa penyimpanan  coin crypto anda (bitcoin, dogecoin, litecoin dll).

Berikut contoh situs yang menyediakan wallet atau dompet penyimpanan coin crypto

https://blockchain.info/id/ untuk wallet bitcoin.
https://my.dogechain.info/ untuk wallet dogecoin dan masih banyak lagi.

Tapi saya lebih suka menggunakan wallet bitcoin.co.id buatan asli Indonesia, karena dalam satu situs kita sudah memiliki alamat bitcoin, dogecoin, litelcoin. Untuk lebih jelasnya tentang keunggulan dan keuntungan Wallet Bitcoin.co.id ada bisa membaca postingan saya selanjutnya tentang Keunggulan Wallet Bitcoin.co.id.
Share:

Contact Form

Name

Email *

Message *